Predikatnews.com

Cepat dan Akurat

9 Tips Memilih HP untuk Jualan Online, Vivo Y20 Paling Cocok

Predikatnews – Untuk menjalankan bisnis online, perlu sebuah HP yang mampu mendukungnya. Anda bakal menggunakannya untuk berbagai keperluan sekaligus. Perangkat tersebut bisa berfungsi sebagai toko berjalan yang dikelola. Agar tidak salah, perlu memperhatikan tips memilih HP untuk jualan online yang bagus namun terjangkau.

Hampir setiap saat banyak produsen mengeluarkan HP canggih, termasuk yang support untuk jualan online. Dengan menggunakannya, Anda cukup memanfaatkan satu perangkat untuk beberapa keperluan.

Mau Mulai Buka Usaha? Ini Tips Memilih HP untuk Jualan Online

Seorang pedagang online membutuhkan kamera sebagai alat untuk memfoto dagangannya, kemudian mengedit dan mengunggah untuk keperluan promosi. Anda pun perlu melakukan komunikasi yang cepat. Bukan itu saja, Anda bahkan membutuhkan alat untuk menyimpan semua gambar dagangan yang ditawarkan.

Teknologi memudahkan pebisnis online dalam menjalankan usaha seperti hadirnya aplikasi yang mendukung dalam HP. Tentu hal tersebut semakin membuat berat fungsi smartphone yang digunakan. Berikut tips memilih HP untuk jualan online yang bagus untuk Anda.

1.            Koneksi internet bagus

Dengan kemajuan digital, Anda bisa memindahkan toko offline ke dalam genggaman menjadi online. Oleh karena itu, Anda membutuhkan jaringan internet yang cepat dan kuat. Pilihlah HP dengan konektivitas bagus, setidaknya support untuk jaringan 4G.

Jika kemampuan untuk terkoneksi dengan internet bagus, maka perangkat tersebut akan dapat berfungsi baik. Upload dagangan dan menyambungkan ke berbagai aplikasi pun semakin cepat.

2.            Kamera mumpuni

Kekuatan toko online terletak pada gambar yang bagus. Anda tidak membutuhkan kamera tambahan, cukup menggunakan yang ada di perangkat. Beruntung saat ini banyak HP yang mempunyai kamera bagus.

Tidak sedikit pula yang mempunyai fitur editing sehingga setelah membidik objek, bisa sekaligus mempercantiknya. Tanpa alat tambahan, Anda bahkan bisa menyiapkan konten terbaik untuk toko online yang dikelola.

3.            Ukuran layar cukup

Layar yang terlalu kecil membuat mata kurang nyaman ketika menggunakannya. Anda juga tidak bisa melihat gambar secara detail. Sebelum membeli HP untuk bisnis, sebaiknya memperhatikan lebih dulu ukurannya. HP dengan layar 6 inci sudah cukup mampu mendukung dalam menjalankan bisnis online.

Selain ukuran, kualitas layar juga tidak kalah penting. Sebaiknya memilih yang menggunakan jenis OLED atau tipe lebih bagus. Bagian ini mendukung kenyamanan mata ketika menggunakannya.

4.            RAM besar

RAM yang kurang lega dapat menghambat kerja perangkat. Salah satunya menjadi lemot karena setiap berjalan, aplikasi membutuhkan ruang yang cukup. Memperhatikan ukuran RAM sangat penting.

Saat ini sudah banyak HP dengan RAM 4 GB bahkan lebih. Semakin besar, tentu bertambah bagus namun harganya sedikit lebih mahal. Jika ada dana, membelinya tidak akan membuat rugi karena dapat mendukung usaha. RAM yang besar akan membuat HP bisa menjalankan banyak aplikasi tanpa takut mengalami lag.

5.            Penyimpanan lega

Smartphone untuk bisnis online harus mempunyai penyimpanan yang lega. Anda perlu memori cukup untuk menyimpan foto produk dan konten promosi. Apalagi sering menggunakan dalam bentuk video, ukurannya cukup besar.

HP dengan penyimpanan besar cukup banyak tersedia. Anda pun bisa melakukan upgrade sendiri atau menggantinya sehingga lebih lega. Namun, jika membeli smartphone yang sudah mempunyai penyimpanan besar lebih praktis dan tidak perlu mengeluarkan dana tambahan.

6.            Multitasking

Ketika menjalankan bisnis, Anda bisa saja harus menjalankan aplikasi secara bersamaan. Membuka toko online, menjawab pertanyaan calon konsumen, mengecek biaya pengiriman sekaligus. Karena itu perlu HP yang multitasking sehingga bisa pindah ke aplikasi lain dengan cepat.

7.            Chipset keren

Chipset merupakan otak dari sebuah smartphone. Semakin mumpuni maka kinerjanya akan bertambah cepat. Jangan salah memilih, perhatian jenis yang tersemat dalam HP sebelum membelinya.

Saat ini umumnya smartphone mempunyai chipset dengan bermacam prosesor. Tipe dual core sudah cukup mumpuni untuk menjalankan bisnis online. Namun jika ingin HP dengan kerja lebih mantap bisa memilih yang menggunakan jenis atasnya, seperti octa core.

Jenis chipset sangat berpengaruh pada harga dari perangkat. Tentu sebanding dengan sistem kerja yang mampu dijalankan HP tersebut. karena itu perlu mempertimbangkannya dengan baik.

8.            Harga terjangkau

Banyak produsen yang menawarkan harga mulai dari entry level, middle sampai high. Sebaiknya anggarkan dana yang cukup untuk mendapatkan perangkat dengan kualitas terjangkau.

Ketersediaan budget bukan masalah untuk tetap bisa menjalankan usaha online. Saat ini banyak produsen yang menyediakan smartphone dengan harga rendah namun mempunyai banyak keunggulan.

9.            Baterai berkapasitas besar

Sebagai alat untuk menjalankan usaha, tentu Anda akan sering menggunakan HP yang menyebabkan baterai cepat habis. Pastikan smartphone pilihan mempunyai kapasitas penyimpanan daya besar sehingga tetap bisa melayani konsumen tanpa takut HP mati. Anda pun tidak perlu terlalu sering untuk mengisinya.

Salah satu rekomendasi HP untuk jualan online dengan harga terjangkau dan mempunyai banyak keunggulan adalah Vivo Y20. Meski termasuk low budget namun cukup mumpuni untuk menjalankan berbagai aplikasi sekaligus.

Keunggulan dari HP tipe ini adalah kapasitas baterai besar, kamera keren, responsif, RAM besar dan bodi keren. HP ini pas untuk mendukung usaha online. Anda bisa membelinya di Blibli, marketplace terpercaya yang menyediakan smartphone dan barang elektronik original lainnya.

Anda juga bisa cek harga Vivo Y20 di Blibli dan bisa membelinya. Selain itu,

 Blibli hanya bekerjasama dengan seller terbaik. Pembeli juga bisa mengecek status barang yang dibelinya sehingga lebih aman.

Dengan tips memilih HP untuk jualan online yang tepat Anda bisa mendapatkan perangkat terbaik dan support untuk menjalankan usaha. Meski budget terbatas, HP dengan banyak keunggulan, seperti Vivo Y20 sudah bisa dimiliki.

Loading